Wujud Peran Konkret Mahasiswa Membangun Desa, Prodi PLS FKIP-UPR Gelar Webinar PHP2D

 Wujud Peran Konkret Mahasiswa Membangun Desa, Prodi PLS FKIP-UPR Gelar Webinar PHP2D

FOTO : Kegiatan Webinar Persiapan Penmas dalam Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa yang diselenggarakan oleh Prodi S1 Pendidikan Luar Sekolah FKIP-UPR, melalui sambungan virtual zoom meeting, Rabu (22/12/2021) pagi.

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Program Studi Pendidikan Luar Sekolah (PLS) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Palangka Raya (FKIP-UPR) menggelar kegiatan webinar dengan mengusung tema ‘Persiapan Penmas dalam Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa’, atau terkait Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI). Kegiatan webinar dilaksanakan melalui sambungan virtual zoom meeting, Rabu (22/12/2021) pagi.

Dalam kegiatan tersebut menghadirkan 2 (dua) orang narasumber berkompeten, yakni Karta Sasmita, SPd, MSi, PhD selaku Ketua Program Studi Pendidikan Masyarakat Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta (FIP-UNJ) dan Dr. Kusnida Indrajaya, MSi selaku Ketua Program Studi (Kaprodi) Magister Pendidikan Luar Sekolah Program Pascasarjana UPR. Kegiatan dipandu oleh AryMakani dosen Prodi S1 Pendidikan Luar Sekolah FKIP-UPR.

Kaprodi S1 PLS FKIP-UPR, Susan Daniel, MPd menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan, dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan dan wawasan terkait persiapan pendidikan masyarakat dalam Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) bagi kalangan internal civitas akademika (mahasiswa, dosen dan peneliti) di lingkungan Prodi S1 PLS FKIP-UPR.

FOTO : Kaprodi S1 PLS FKIP-UPR, Susan Daniel, MPd saat mengikuti kegiatan webinar Persiapan Penmas dalam Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa.

 

“Diharapkan, melalui materi dan pengalaman yang dibagikan oleh kedua narasumber dalam kegiatan webinar hari ini, selanjutnya dapat menjadi pengetahuan dan wawasan untuk kita bersama, terutama bagi mahasiswa di Prodi S1 PLS FKIP-UPR agar bisa berperan serta ke dalam program PHP2D,” terangnya.

Lanjut Susan mengatakan akan sangat penting, untuk menumbuhkan rasa peduli dari mahasiswa, sekaligus memberikan kontribusi positif kepada masyarakat desa, agar terbangun desa binaan yang aktif, mandiri, berwirausaha dan sejahtera.

Selain itu, hal tersebut juga sejalan dengan Tri Darma Perguruan Tinggi, yakni Pendidikan, Penelitian dan utamanya adalah Pengabdian kepada masyarakat.

“Kita sangat berharap, mahasiswa di Prodi S1 PLS juga bisa berperan dalam program PHP2D. Dan, untuk mempersiapkan itu semua, maka diperlukan pengenalan, shering pengalaman dan berbagi pengetahuan dari narasumber yang sudah berpengalaman,” imbuhnya.

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!