Kolaborasi Penyuluhan Posyandu di Lokasi TMMD

 Kolaborasi Penyuluhan Posyandu di Lokasi TMMD

FOTO : Puluhan warga di sekitar lokasi TMMD imbangan ke 120 antusias mengikuti kegiatan penyuluhan kesehatan. (Foto : Ist)

KALTENGNEWS.co.id – NANGA BULIK – Personil Kodim 1017/Lamandau yang terlibat dalam kegiatan TMMD Imbangan ke-120 di Kecamataan Batang Kawa mengadakan penyuluhan atau sosialisasi ke masyarakat desa setempat.

Bertempat di Aula Desa Mangkalang, Kecamatan Batang Kawa, Satgas TMMD menggelar penyuluhan Posyandu dan Posbindu dengan berkolaborasi dengan Puskesmas.

Koordinator TMMD, Kapten Inf Eko Yunianto selaku Pasi Ter Kodim 1017/Lmd mengatakan, bahwa tujuan utama dari program posyandu adalah mencegah peningkatan angka kematian ibu dan bayi pada masa kehamilan, persalinan, dan pasca persalinan.

“Program posyandu juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan anak dan mencegah terjadinya masalah kesehatan pada masa pertumbuhan dan perkembangan,” ungkap Eko pada Kamis 23 Mei 2024.

Puluhan warga yang hadir mengikuti kegiatan itu tampak antusias dengan mendengarkan materi-materi yang disampaikan oleh narasumber. Sesekali warga juga menyampaikan pertanyaan terkait posyandu dan kesehatan anak.

“Kegiatan penyuluhan ini merupakan wujud perhatian TNI dibidang kesehatan, dengan harapan warga mendapatkaan pemahaman terkait Posyandu dan kesehatan anak dan ibu hamil,” tandasnya. (fit/agg)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!