Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur jadi Ajang Temu Kangen Alumni

 Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur jadi Ajang Temu Kangen Alumni

FOTO : Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur yang dihadiri oleh alumni dari berbagai angkatan dan guru yang pernah mengajar di sekolah tersebut.

Di sisi lain, pada acara Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur ini, juga diisi kesan dan pesan dari beberapa orang mantan siswa dan beberapa orang mantan guru.

Seperti ceramah umum yang disampaikan oleh Dr. Saiffullah Darlan, M.Pd sebagai alumni angkatan kedua SMP Karya Timur yang sekarang berubah menjadi SMP Negeri 1 Kapuas Timur.

FOTO : Dr. Saiffullah Darlan, M.Pd yang merupakan alumni angkatan kedua SMP Karya Kapuas Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Saiffullah Darlan, M.Pd dalam ceramahnya memberikan paparan mengenai betapa pentingnya menjalin silaturahmi antara sesama alumni.

“Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur ini merupakan suatu momen yang berbahagia, karena kita bisa bertemu kembali dengan rekan-rekan seperjuangan, setelah sekian lama berpisah. Reuni Akbar SMP Kapuas Timur ini merupakan suatu hal yang dianggap penting, karena selain bertemu untuk melepas rindu, juga mengingat kembali dalam berbagai kenangan manis dan pahit semasa masih bersama-sama di sekolah,”ungkapnya.

Dr. Saiffullah Darlan, M.Pd yang sekarang juga menjabat selaku Sekretaris Program Studi Magister (S2) Pendidikan Luar Sekolah (PLS) Program Pascasarjana Universitas Palangka Raya (UPR) ini juga berharap melalui acara Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur ini, para alumni yang barangkali saat ini banyak yang sudah sukses bekerja di pemerintahan maupun di swasta yang tersebar di berbagai daerah.

Selanjutnya bisa memberikan pemikiran konstruktif, guna kemajuan pendidikan dan pembangunan kualitas sumber daya manusia (SDM) khususnya di daerah Kapuas Timur, dan Provinsi Kalimantan Tengah pada umumnya.

“Saya juga berharap, para alumni dari SMP Karya Kapuas Timur ini dimana pun berada dan apapun profesinya sekarang, diharapkan dapat memberikan suatu kontribusi positif bagi perkembangan dan kemajuan SDM khususnya di wilayah Kabupaten Kapuas ini.” tandasnya.

FOTO : Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur juga diisi dengan kegiatan sosial, yakni pemberian bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah korban bencara angin puting beliung, di Handil Cempaka Km 13,5 Anjir Serapat.

Sebagai informasi, pada rangkaian Reuni Akbar SMP Karya Kapuas Timur kali ini, juga diisi dengan berbagai kegiatan positif lainnya, seperti pemberian bingkisan dan kenang-kenangan kepada guru-guru yang pernah mengajar di SMP Karya Kapuas Timur.

Kemudian, dilanjutkan pada hari Minggu tanggal 8 Mei 2022, alumni juga memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah korban bencana angin puting beliung di Handil Cempaka Km 13,5 Anjir Serapat. (YS)

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di 

KALTENGNEWS TV  

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!