Tim Peneliti FT-UPR Implementasikan Tri Darma Perguruan Tinggi melalui Diseminasi Teknik Pemasangan Repeated Processing Septictank

 Tim Peneliti FT-UPR Implementasikan Tri Darma Perguruan Tinggi melalui Diseminasi Teknik Pemasangan Repeated Processing Septictank

FOTO : Kegiatan pemasangan Repeated Processing Septictank di Pondok Pesantren Hidayatul Insan yang dilakukan oleh tim peneliti Fakultas Teknik UPR bersama mitranya yakni prajurit TNI AD dari Kodim 1016/Palangka Raya dan para santri dari Pondok Pesantren Hidayatul Insan.

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Tim peneliti dari Fakultas Teknik Universitas (FT-UPR) melaksanakan darma bakti Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dengan cara melakukan Diseminasi Teknik Pembuatan Repeated Processing Septictank (RPS) kepada masyarakat yang berdomisili di kawasan spesifik berair (bantaran sungai, red).

Pada kegiatan diseminasi tersebut, tim peneliti FT-UPR yang diketuai oleh Dr. Noor Hamidah, ST, MUP; Dwi Anung Nindito, ST, MT dan Tatau Wijaya Garib, ST, MT memberikan pengenalan, pengajaran, pembuatan dan perakitan RPS. Kegiatan dilaksanakan di Pondok Pesantren Hidayatul Insan, Kelurahan Langkai Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya pada akhir bulan November lalu.

Kegiatan Diseminasi pembuatan RPS juga mengikutsertakan mitra dari Fakultas Teknik UPR, yakni beberapa prajurit TNI AD dari Kodim 1016/Palangka Raya, serta para Santri dari Pondok Pesantren Hidayatul Insan.

Kepada Kaltengnews.co.id, anggota tim peneliti FT-UPR, Anung Nindito, ST, MT menyampaikan bahwa kegiatan Diseminasi Pembuatan RPS ini, merupakan salah satu wujud darma bakti, dari Tri Darma Perguruan Tinggi, yaitu penelitian dan pengabdian.

“Pada kegiatan tersebut, diajarkan bagaimana cara dan teknik pemasangan RPS pada Kawasan permukiman spesifik berair terlebih khususnya pada bangunan rumah panggung,” terang Anung, Sabtu (18/12/2021).

Lanjut Anung menjelaskan dalam pelaksanaan pemasangan RPS, ada 4 (empat) titik lokasi yang telah ditentukan sebelumnya oleh Pimpinan Pondok Pesantren Hidayatul Insan.

“Pemasangan RPS, dilakukan bersama sejumlah prajurit TNI AD dari KODIM 1016/ Palangka Raya dan para Santri. Di mana tujuannya untuk memberikan pengenalan bagaimana proses pemasangan RPS dilapangan pada saat air tinggi dan bagaimana proses kerja RPS,” terangnya.

Dirinya juga menambahkan kegiatan penelitian ini merupakan bagian dari Prioritas Riset Nasional (PRN) yang didanai oleh Kemendikbutristek atau BRIN tahun 2021. (YS)

 

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di 
KALTENGNEWS TV

Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!