Maknai Hari Kesaktian Pancasila di Tengah Pandemi, Ben Bahat Ajak Masyarakat Tanamkan Nilai-nilai Pancasila

 Maknai Hari Kesaktian Pancasila di Tengah Pandemi, Ben Bahat Ajak Masyarakat Tanamkan Nilai-nilai Pancasila

FOTO: Tokoh Masyarakat Kalimantan Tengah, Ir. Ben Brahim S Bahat.

Kaltengnews.co.id, PALANGKA RAYA – Tanggal 1 Oktober selalu diperingati sebagai hari kesaktian Pancasila. Tahun ini, momen kebangkitan dasar negara republik Indonesia itu harus dihadapkan dengan bencana pandemi Covid-19.

Menyikapi hari kesaktian Pancasila di tengah pandemi. Tokoh masyarakat Kalimantan Tengah, Ir Ben Brahim S Bahat mengajak agar seluruh masyarakat menyikapi bencana tersebut dengan semangat persatuan seperti pada poin ke tiga dari Pancasila.

“Hari kesaktian Pancasila tahun ini, kita tanamkan semangat persatuan sesuai nilai-nilai dari sila ke tiga. Kita bersatu menghadapi pandemi ini dengan semangat persatuan,” ujar Ben Bahat.

Bupati Kapuas dua periode itu juga mengajak masyarakat untuk terus berjuang bersama-sama melawan virus Covid-19 ini. Menurutnya, dengan gotong-royong, virus asal Wuhan, China itu bisa kita tekan.

“Saling mengingatkan untuk tetap menjaga diri dan menjaga sekitar kita juga. Tanamkan selalu semangat persatuan dan gotong-royong untuk hadapi Covid-19. Dengan bersama-sama kita pasti bisa memberantas Covid-19,” lugas Ben Bahat.

Terakhir, yang tak kalah pentingnya. Pria yang sedang dicalonkan sebagai Gubernur Kalimantan Tengah itu mengingatkan agar seluruh masyarakat terus menjaga keutuhan NKRI dengan mengamalkan isi dari setiap poin Pancasila.

“Mari terus jaga keutuhan NKRI dengan selalu berpegang teguh pada nilai-nilai Pancasila. Walau tahun ini kita memperingati di tengah keterbatasan pandemi Covid-19. Namun, tidak mengurangi makna Pancasila sebagai nilai-nilai luhur dan juga landasan berbangsa dan bernegara,” tegas Ben Bahat. (YS)

TONTON JUGA BERITA LAINNYA DI: 

KALTENGNEWS TV

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!