Berharap Pelabuhan Teluk Segintung Cepat Operasional
KALTENGNEWS – KUALA PEMBUANG- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Harsandi mengatakan, Pelabuhan Teluk Segintung memiliki dampak positif yang luar biasa bagi Kabupaten Seruyan, terutama bagi ibu kota Kuala Pembuang jika dapat dioperasionalkan.
“Dampak positif pelabuhan Teluk Segintung itu jika operasional sangat luar biasa, di mana kita tahu Kuala Pembuang berada di daerah pesisir di muara laut, jadi kita berharap pelabuhan Teluk Segintung ini operasional,” katanya, belum lama ini.
Menurut politikus dari partai Golkar itu, ada banyak dampak positif yang di rasakan nantinya jika pelabuhan tersebut dapat beroperasional, salah satunya dari segi perekonomian. Perekonomian masyarakat diyakininya akan dapat bertumbuh pesat terutama di Kuala Pembuang.
“Ini menurut saya sangat-sangat membantu ekonomi masyarakat, mungkin ini satu-satunya menjadi harapan kita Pelabuhan Teluk Segintung itu bisa operasional, kita bisa lihat juga ada beberapa kapal tongkang pengangkut batu bongkar muat di sana,” tuturnya.
Dengan adanya aktivitas seperti bongkar muat barang tersebut lanjut Harsandi, tentu akan berdampak juga pada pendapatan asli daerah (PAD).
“Contohnya angkutan, di mana beberapa banyak truk kemarin yang mengangkut material batu dari kapal tongkang yang bongkar muat di situ, sehingga itu bisa dimaksimalkan untuk PAD” tuturnya.
Dengan demikian, dirinya berharap Pelabuhan Teluk Segintung yang begitu strategis tersebut bisa secepatnya beropeasional, sehingga bisa menjadi pintu gerbang utama perekonomian masyarakat di Bumi Gawi Hatantiring. (Agg)