Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial Harus Ditingkatkan 

 Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial Harus Ditingkatkan 

FOTO: Ketua Komisi III DPRD Pulang Pisau, H. Ahmad Jayadikarta.

PULANG PISAU – H. Ahmad Jayadikarta, selaku Ketua Komisi III DPRD Pulang Pisau menilai program pengoptimalan kapasitas potensi sumber kesejahteraan sosial di Bumi Handep Hapakat harus ditingkatkan.

Tentunya hal tersebut, bisa diwujudkan melalui upaya pelatihan daya dukung profesionalitas potensi sumber kesejahteraan sosial.

“Maupun evaluasi program pengentasan kemiskinan melalui bantuan warga miskin produktif. Hal-hal seperti ini perlu kita optimalkan untuk mencapai tujuan tersebut,” kata Jayadi, Rabu (05/06/2024).

Selain itu, Politisi NasDem asal Dapil III Sebangau Kuala dan Kahayan Kuala ini menilai, perlu dilakukannya riset pelaksanaan program pengurangan angka kemiskinan, agar ditemukan cara yang paling efektif dan efisien dalam pengurangan angka kemiskinan berbasis masyarakat itu.

“Tapi, perlu juga untuk menggiatkan dan menumbuhkan kembali nilai-nilai budaya bangsa seperti gotong royong serta kesetiakawanan sosial sebagai perekat sosial melalui berbagai media budaya,” ucapnya.

Sehingga, orientasi pemerintah terhadap warga miskin nantinya, bisa diberikan bantuan yang benar-benar meningkatkan produktivitas dalam memaksimalkan sumber-sumber kesejahteraan bersama. (DENNY)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!