DPP NasDem Keluarkan Rekomendasi Bacalon Kepala Daerah di Sejumlah Daerah di Kalteng

 DPP NasDem Keluarkan Rekomendasi Bacalon Kepala Daerah di Sejumlah Daerah di Kalteng

FOTO: Ketua DPW Partai Nasdem Kalteng Faridawaty Darland Atjeh (tengah) bersama dengan Bakal Calon Bupati Barito Utara rekomendasi Partai Nasdem Akhmad Gunadi (kanan) dan Bakal Calon Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra (kiri) (Foto: NasDem Kalteng).

 

PALANGKARAYA, Kaltengnews.co.id – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem telah mengeluarkan rekomendasi terhadap sejumlah Bakal Calon (Bacalon) Kepala Daerah untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten  di wilayah Provinsi Kalteng. Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh menyampaikan untuk saat ini sudah ada 3 (tiga) kabupaten yang telah dikeluarkan rekomendasi Bacalon Kepala Daerah dari DPP Partai Nasdem untuk maju di Pilkada 2024 nanti.

”Adapun ketiga kabupaten dimaksud, yakni Kabupaten Pulang Pisau, Lamandau dan Barito Utara,” tulis Wanita yang juga menjabat Wakil Ketua III DPRD Kalteng ini melalui pesan Whatsapps, Jumat (07/06/2024).

Lanjut Faridawaty menuturkan, rekomendasi dari DPP Partai Nasdem untuk Pilkada Kabupaten Pulang Pisau diberikan kepada Bakal Calon Bupati Ahmad Rifai dan Bakal Calon Wakil Bupati Ahmad Jayadikarta. Dimana, Ahmad Rifai sendiri merupakan Ketua DPRD Kabupaten Pulang Pisau yang juga Politisi Partai Golkar. Sedangkan Jayadikarta merupakan Anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau dan Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Pulang Pisau.

Selanjutnya, ia juga mengatakan rekomendasi dari DPP Partai Nasdem untuk maju di Pilkada Kabupaten Lamandau diberikan kepada pasangan Bacalon Bupati Rizky Aditya Putra dan Bacalon Wakil Bupati Abdul Hamid. “Rizky sendiri merupakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kotawaringin Barat. Sedangkan Abdul Hamid merupakan Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan saat ini duduk sebagai anggota DPRD Lamandau,” ujarnya.

Sambung Faridawaty, rekomendasi dari DPP Partai Nasdem untuk Pilkada Kabupaten Barito Utara diberikan kepada Bacalon Bupati Akhmad Gunadi yang merupakan anak dari Bupati Barito Utara periode 2013-2018 dan 2018-2023 yang juga Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng Nadalsyah atau akrab disapa Koyem. Terkait Bakal Calon Wakil Bupati Barito Utara yang mendampingi, ia menyebut diisi oleh kader Nasdem, namun saat ini masih menunggu hasil survei.

”Masih kader nasdem cawabupnya (Barito Utara) sambil nunggu hasil survei. Tapi yang pasti Calon Bupatinya Gunadi,” ujarnya lagi.

Terkait rekomendasi DPP Partai Nasdem untuk Pilkada Kalteng, dan Pilkada Kabupaten Kota lainnya di Kalteng, Mantan Ketua KPU Kalteng ini menyebut masih menunggu hasil survei.

“Rekomendasi DPP Nasdem yang belum keluar yakni untuk Pilkada Kalteng, Kabupaten Sukamara, Kotawaringin Barat, Seruyan, Kotawaringin Timur, Katingan, Gunung Mas, Barito Selatan, Barito Timur, Murung Raya, Kapuas dan Kota Palangkaraya,” tandasnya. (*)

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!