Turnamen Bupati Cup 2023 Pulpis Ditutup, Yoppy: Kedepan Akan Lebih Meriah Lagi
PULANG PISAU, Kaltengnews.co.id – Turnamen Bupati Cup Tahun 2023 di Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah (Kalteng), sudah selesai. Seluruh rangkaian kegiatan resmi ditutup Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan dan Kemasyarakatan Edy P Casmani mewakili Pj Bupati Pulang Pisau Hj Nunu Andriani di Halaman Stadion HM Sanusi, Jalan Panunjung Tarung, Kota Pulang Pisau, pada Sabtu (25/11/2023) malam.
Ketua KONI Pulang Pisau Yoppy Satriadi mengatakan, ke depan rangkaian Turnamen Bupati Cup ini akan diprogramkan setiap tahun dan semoga lebih meriah lagi dari yang sebelumnya.
“Ini tentu perlu dukungan Pemkab Pulang Pisau dan pihak terkait dalam rangka memajukan keolahragaan di daerah kita ini,” ujar Yoppy sapaan akrab Ketua KONI Pisau.
Dengan berakhirnya turnamen Bupati Cup tahun 2023 ini, dirinya berharap para pemenang atau juara pada cabang olahraga (Cabor) yang ikuti untuk terus berlatih agar dapat mengikuti event-event olahraga ditingkat provinsi bahkan tingkat pusat.
“Bagi yang belum berhasil meraih juara jangan berkecil hati, juga terus berlatih untuk mengikuti turnamen yang sama di tahun berikutnya,” pesan Yoppy.
Akhirnya, ia mengucapkan atas nama seluruh pengurus Koni Kabupaten Pulang Pisau mengucapkan selamat kepada para pemenang Tumamen Bupati Cup Kabupaten Pulang Pisau tahun 2023.
“Cabor yang sudah dilaksanakan dalam rangkaian turnamen Bupati Cup 2023 di Pulang Pisau, yakni dayung dimula dar 18-19 November 2023, catur tunggal tanggal 19, basket 17-19, biliar 20-21, bola voli 20-24, takraw 22-24, atletik tanggal 25, dan sepak bola dari 12-25 November 2023,” sebutnya dalam poin laporannya.
Wartawan Biro Pulang Pisau: DENNY
Editor: Yundhy Satrya