Ketua TP-PKK Kecamatan Resmi Dilantik
NANGA BULIK – Dua orang Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) kecamatan, yakni Sri Yeftani Fauzi Rahman dan Sekar Rukmi Mahendrottami Purwanto, resmi dilantik, Selasa, (28/11).
Prosesi pelantikan Sri Yeftani sebagai Ketua TP-PKK Kecamatan Bulik dan Sekar Rukmi sebagai Ketua TP-PKK Kecamatan Sematu Jaya itu dipimpin oleh Penjabat (Pj) Ketua TP-PKK Kabupaten Lamandau Endah Rahayuningsih, di Aula Kantor Kecamatan Sematu Jaya, pekan tadi
Dalam sambutannya, Pj Ketua TP PKK Kabupaten Lamandau Endah Rahayuningsih mengatakan bahwa TP-PKK merupakan organisasi kemasyarakatan dan mitra pemerintah. Jadi sudah selayaknya bisa berkontribusi turut membangun wilayahnya.
“Gerakan PKK di tingkat kecamatan mempunyai peran untuk membantu pemerintah desa dan kelurahan dalam meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang berbudaya, maju, mandiri dan harmonis,” ungkap istri Sekda Lamandau itu.
Sebagai kader dan anggota PKK, lanjut dia, juga harus mempunyai peran untuk menumbuhkembangkan potensi dalam meningkatkan pendapatan ekonomi keluarga.
“Gerakan PKK juga dapat menjadi pilar yang kokoh dan bersinergi dengan pemerintah daerah dalam melaksanakan pembangunan,” tandasnya.(fit)