Srikandi DPRD Kalteng ini Dukung Pemanfaatan Karbon Sektor Kehutanan

 Srikandi DPRD Kalteng ini Dukung Pemanfaatan Karbon Sektor Kehutanan

FOTO: Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati. 

 

PALANGKA RAYA, Kaltengnews.co.id –  Kalangan legislator DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menilai adanya usaha pemanfaatan karbon dari sektor kehutanan khususnya di Kalimantan Tengah untuk diperdagangkan sepatutnya didukung oleh seluruh pihak, terlebih usaha tersebut juga melibatkan masyarakat.

Demikian hal itu disampaikan oleh Srikandi DPRD Kalteng yang juga Wakil Ketua Komisi I DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati menyatakan bahwa pihaknya sangat mendukung adanya usaha tersebut. Menurutnya, memanfaatkan karbon dari hutan untuk diperdagangkan akan lebih efisien jika dibandingkan dengan menebang pohon-pohon yang ada di hutan untuk dijual, sebab hal itu tentu akan dapat merugikan bagi keberlangsungan ekosistem hutan itu sendiri kedepannya.

“Sekarang inikan penjualan karbon itu sangat menjanjikan, dua hal yang perlu kita ketahui dari pemanfaatan karbon sektor kehutanan ini yaitu pelestarian dan benefit atau keuntungan yang didapatkan, sehingga patut untuk didukung,” ucapnya, Selasa (19/09/2023).

Lanjut Kuwu mengatakan dari segi pelestarian maka akan menjadi keuntungan bagi kelestarian hutan begitu juga keuntungan yang didapatkan dari segi perekonomian. Pasalnya, dibandingkan dengan menebang pohon untuk dijual maka lebih menjanjikan apabila karbonnya yang dijual.

“Karena apabila dinilai dari benefit yang didapatkan lebih bernilai ekonomi menjual karbonnya dibanding pohonnya. Kalau menjual pohon itu kan sekali saja dan jika pohonnya habis ditebang akan menunggu lama lagi, beda jika karbonnya bisa dijual penuh dan hutan pun tetap lestari,” tuturnya.

Dalam memperhatikan hal itu juga, Kuwu mengatakan bahwa pihaknya akan berupaya memperjuangkan keberadaan hutan adat maupun hutan kemasyarakatan yang ada di wilayah Kalteng ini dibahas dalam raperda RTRWP Provinsi Kalteng tahun 2023 – 2043 yang tengah dalam pembahasan saat ini.

“Kita tentu ingin keberadaan hutan di Kalteng dapat dipertahankan dan pelestariannya pun bisa maksimal dilakukan. Sebab, hutan memiliki banyak manfaat bagi masyarakat terutama yaitu tadi pemanfaatan karbon yang pastinya bisa menghasilkan perekonomian bagi masyarakat,” tandasnya. (YS)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!