Serap Aspirasi, Anggota DPRD Pulpis Sampaikan Sejumlah Usulan Masyarakat

 Serap Aspirasi, Anggota DPRD Pulpis Sampaikan Sejumlah Usulan Masyarakat

FOTO: Anggota DPRD Pulpis asal Daerah Pemilihan (Dapil) Pulpis I, Tandean Indra Bella.

PULANG PISAU, Kaltengnews.co.id – Kalangan Anggota DPRD Pulang Pisau (Pulpis) asal Daerah Pemilihan (Dapil) Pulpis I, sejak tanggal 24 hingga 27 juli 2023, telah melakukan kunjungan reses ke wilayah Kecamatan Kahayan Hilir, Jabiren Raya, Kahayan Tengah dan Banama Tingang untuk menyerap aspirasi warga serta menampung permohonan masyarakat perihal dukungan pembangunan sarana prasarana berupa jalan dan jembatan, juga bidang perekonomian warga.

Sekedar menginformasikan, adapun Anggota DPRD Pulang Pisau yang hadir pada kunjungan reses tersebut, diantaranya yakni Tandean Indra Bella (Golkar), Arianson (Golkar), Rinaldi C. E. Nanyan (PKPI), Edvin Mandala(Gerindra), Wahyu Puji Astuti (PPP), Dugan (PDIP), dan Damek (PKB).

“Ada berbagai permintaaan ataupun usulan masyarakat dari perwakilan tiap-tiap desa masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Beberapa permohonan, agar Pemerintah bisa menyalurkan bantuan hewan ternak, kemudian pupuk, lalu macam-macam bibit padi dan bibit buah-buahan, serta bibit sayur-sayura,” ujar Tandean Indra Bella, melalui pesan Whatsapp pribadinya, Rabu (26/07/2023).

Selain itu, ia juga mengatakan ada beberapa permohonan untuk bantuan meubeler sekolah dan sarana dibidang Pendidikan, rata-rata hampir disetiap kecamatan mengajukan untuk direhabilitasi serta pengadaan peralatan sekolah-sekolah, karena saat ini pertambahan para siswa/siswi baru, secara signifikan mengalami peningkatan,” ujar Politisi Golkar Pulang Pisau itu.

Lanjut lagi, dirinya sampaikan bahwa Pihak Legislatif akan terus memperjuangkan hal-hal yang dibutuhkan oleh warga di Bumi Handep Hapakat, sesuai dengan kondisi pembangunan serta keadaan ekonomi masyarakat di setiap wilayah kecamatan dan pedesaan itu.

“Menjalankan tugas dan fungsi kami dalam bidang penganggaran sesuai peraturan perundang-undangan, maka dari setiap aspirasi yang masuk kepada kami itu, menjadi bahan pembahasan nantinya pada Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama pihak Eksekutif, mana yang bisa didahulukan, sesuai urgensi nya masing-masing,” ujarnya lagi.

ia juga mengutarakan selain daripada usulan-usulan yang dapat meningkatkan ekonomi kerakyatan, usulan berupa pembenahan dan dukungan pada bidang kesehatan seperti fasilitas kesehatan, renovasi bangunan untuk layanan kesehatan warga setempat juga tak kalah banyak yang mesti ditingkatkan dan menjadi PR pemerintah.

Wartawan: DENNY

Editor: Yundhy Satrya

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!