Komitmen Tingkatkan Sarpras Rumah Ibadah

 Komitmen Tingkatkan Sarpras Rumah Ibadah

SAFARI JUMAT – Bupati Lamandau Hendra Lesmana saat melaksanakan kegiatan Safari Jumat di Masjid Muhajirin Kelurahan Kudangan, Kecamatan Delang.

KALTENGNEWS.co.id – Nanga Bulik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau terus berupaya meningkatkan sarana dan prasarana (sarpras) rumah ibadah secara proporsional. Salah satunya dengan penyaluran dana hibah renovasi hingga pembangunan rumah ibadah.

Hal tersebut disampaikan Bupati Lamandau, Hendra Lesmana saat melaksanakan kegiatan Safari Jumat di Masjid Muhajirin Kelurahan Kudangan, Kecamatan Delang. Jumat, 10 Februari 2023.

Diketahui, kegiatan safari Jum’at dengan berkeliling ke masjid-masjid yang ada di pedesaan menjadi agenda rutin Bupati Lamandau, Hendra Lesmana selama menjabat sebagai kepala dearah.

Dijelaskan Bupati, kegiatan safari Jumat merupakan upaya Pemkab setempat untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta memperkuat ukhuwah islamiyah, dan persaudaraan di dalam upaya menciptakan kehidupan beragama dan bermasyarakat yang menjunjung tinggi persatuan dan perdamaian.

“Tahun 2023 ini merupakan tahun politik. Untuk itu dalam kesempatan ini Saya mengajak kita semua menjadi yang terdepan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di kampung kita, kecamatan kita, dan kabupaten kita ini,” ajak Hendra.

Lebih lanjut, Bupati mengatakan, Pemkab Lamandau bertahap berupaya untuk terus menerus meningkatkan sarana dan prasarana tempat ibadah termasuk masjid, musala dan tempat ibadah agama lain yang ada di Kabupaten Lamandau.

“Insyaallah nanti di bulan maret saat Safari Ramadhan mendatang kami akan memberikan bantuan sebesar Rp 350 juta untuk membantu masjid ini,” ujarnya.

Dirinya berharap, pembangunan Masjid Muhajirin Kelurahan Kudangan tersebut dapat segera diselesaikan, sehingga dapat difungsikan sebagai tempat ibadah yang representatif.

“Harapan kita, Masjid ini kedepan menjadi tempat ibadah untuk umat Muslim baik masyarakat Kecamatan Delang maupun musafir yang melintasi daerah perbatasan ini,” pungkasnya.(fah/aga)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!