Bupati Lamandau Luncurkan Program Cakupan Kesehatan Semesta

 Bupati Lamandau Luncurkan Program Cakupan Kesehatan Semesta

FOTO : Secara simbolis Bupati Lamandau Hendra Lesmana meluncurkan program Universal Health Coverage (UHC) atau Cakupan Kesehatan Semesta.

KALTENGNEWS.co.id – Nanga Bulik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau meluncurkan Universal Health Coverage (UHC) atau Cakupan Kesehatan Semesta yang dikelola Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan setempat.

Diketahui, UHC merupakan sistem penjaminan kesehatan yang memastikan setiap warga dalam populasi memiliki akses yang adil terhadap pelayanan kesehatan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif, bermutu dengan biaya terjangkau.

“Per 1 Desember 2022 Kabupaten Lamandau telah mencapai UHC atau lebih dari 95% penduduknya terdaftar ke dalam program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dikelola oleh BPJS Kesehatan,” kata Bupati Lamandau, Hendra Lesmana saat meluncurkan program UHC. Rabu, 15 Februari 2023.

Menurut Bupati, program UHC menjadi bukti nyata perhatian dari Pemerintah Daerah kepada masyarakat Kabupaten Lamandau di bidang Kesehatan.

“Aspek kesehatan juga merupakan fokus Pemerintah Daerah Kabupaten Lamandau untuk memastikan seluruh masyarakat Lamandau mendapatkan jaminan pelayanan kesehatan,” sebutnya.

Masyarakat Lamandau, lanjut Dia, harus secara terus menerus diberi pemahaman tentang pentingnya jaminan kesehatan, sehingga pada saat memerlukan perawatan medis sudah tidak perlu memikirkan biaya lagi karena sudah ditanggung dengan BPJS.

“Naif memang, apabila masyarakat kita masih ada yang bingung terkait pembiayaan layanan kesehatan, padahal sudah ada BPJS, untuk itu perlu kerja keras kita semua untuk terus memberi pemahaman ke masyarakat kita,” jelasnya.

Peluncuran UHC di Kabupaten Lamandau ditandai dengan pengaktifan secara simbolis program UHC oleh Bupati Lamandau di layar monitor serta penandatanganan MoU antara BPJS dan Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Lamandau.(fah/agg)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!