Perempuan Punya Andil Penting dalam Memajukan Pembangunan Daerah

 Perempuan Punya Andil Penting dalam Memajukan Pembangunan Daerah

FOTO : Anggota DPRD Pulang Pisau, Sri Harini Margaretha, S.Sos., Msi.,

Kaltengnews.co.id – PULANG PISAU – Sri Harini Margaretha, S.Sos., Msi., Anggota DPRD Pulang Pisau menyampaikan, Kabupaten dengan slogan Bumi Handep Hapakat ini, secara geologi merupakan wilayah agraris yang potensial di bidang Pertanian. Tidak kalah juga dari sektor Perikanan, serta Seni dan Budaya. Apalagi kalau dikelola dengan baik dan optimal tentunya, pasti akan membawa kemajuan daerah dan peningkatan ekonomi kerakyatan. Maka inilah saatnya Kaum Perempuan ikut andil dalam membangun dan berkiprah sesuai dengan bidang serta kemampuannya masing-masing.

Srikandi Partai NasDem Pulang Pisau ini, menerangkan secara terperinci kepada awak media bahwa tidak sedikit catatan sejarah tentang perjuangan bangsa indonesia di seluruh nusantara dalam mewujudkan kemerdekaan beberapa dekade lalu, yakni tokoh perempuan-perempuan hebat yang turut serta ambil bagian dalam barisan perlawanan kepada para penjajah, katakanlah Cut Nyak Dien, R.A. Kartini, Fatmawati serta pahlawan nasional perempuan lainnya.

“Kita sekarang sudah beda zaman, bukan lagi berjuang dengan tetesan darah dan air mata, namun dengan semangat perjuangan membangun daerah melalui keintelektualan daya pikir kita yang diwujudnyatakan dalam pengabdian di segala bidang baik itu Pemerintahan, Swasta, Perusahaan, bahkan bisa juga melalui abdi membagi ilmu pengetahuan, wawasan, keterampilan kepada ibu-ibu sekitaran lingkungan kita,” tuturnya.

Namun dilain sisi diapun juga mengakui bahwa mengabdi itu memang tak mudah, secara teori luar biasa sekali akan tetapi tidak pada kenyataan nya, itu bagi kita yang paradigma nya belum terbuka atau open minded. Karena, menurutnya selama dalam sanubari nurani kita masih ada spirit yang menggelora dalam keikutsertaan membangun daerah melalui berbagai macam tindakan, hal mustahil sekalipun bisa menjadi hal bermanfaat yang tak diduga-duga dampak positifnya.

Disamping itu, tambahnya, bidang kesehatan serta pelestarian lingkungan hayati pada wilayah pedesaan misalkan bisa menjadi opsi lain dalam pengabdian kepada daerah dan negara. Asalkan tujuannya tak lepas untuk memajukan daerah dan berupaya mensejahterakan masyarakat di Pulang Pisau khususnya. “Dari pernyataan saya barusan, mengapa pentingnya para perempuan juga turut membantu pembangunan daerah, dikarenakan perbedaan zaman serta dasar konstitusi Negara Republik Indonesia tercantum dalam UUD menjamin kebebasan berpikir, bertindak dalam upaya pembangunan nasional dan Sila ke Lima Panca Sila” tandasnya, Jumat (20/01/2023)

Dia juga menjelaskan bahwa dalam rangka memajukan daerah para perempuan ambil bagian dalam bekerja dan berjuang demi kemajuan perekonomian desa, dalam konteks menuju masyarakat yang maju, mandiri, berdaulat, sejahtera serta bermartabat, “kemudian melalui tugas dan tanggung jawab saya sebagai wakil rakyat, menjadi dasar misi saya untuk menampung aspirasi segenap warga Pulang Pisau khususnya,” tutup Bu Sri. (DENNY/YS) 

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di
KALTENGNEWS TV

 

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!