Natal PPNI Sebagai Sarana Silaturahmi dan Evaluasi

 Natal PPNI Sebagai Sarana Silaturahmi dan Evaluasi

FOTO : Bupati Hendra Lesmana memberikan sambutan pada acara Natal Bersama DPD PPNI Kabupaten Lamandau. (FOTO : EKO BAYU)

KALTENGNEWS.co.id – Nanga Bulik – Perayaan Natal merupakan sarana silaturahmi dan upaya evaluasi. Selain itu, juga upaya untuk terus menumbuhkan optimisme dan meningkatkan pelayanan Kepada masyarakat, khususnya di bidang kesehatan.

Hal tersebut disampaikan Bupati Lamandau Hendra Lesmana saat menghadiri Perayaan Natal Bersama Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Dewan perwakilan Daerah (DPD) Kabupaten Lamandau di aula Dinkes Kabupaten Lamandau.

“Dengan adanya perayaan Natal ini diharapkan dapat memperkuat silahturahmi seluruh pegawai Dinas Kesehatan yang juga di dalamnya ada PPNI,” Kata Bupati Hendra, Rabu 11 Januari 2023.

Lebih lanjut, Bupati Hendra mengatakan, dengan natal dan tahun baru 2023 menjadi semangat baru untuk lebih baik, berbenah diri untuk mewujudkan harapan baru atas apa yang kita lakukan di tahun tahun sebelumnya.

“Dalam kesempatan ini, saya juga mengucapkan selamat Natal dan Tahun Baru, terimakasih kepada semua tenaga kesehatan yang telah membantu pemerintah daerah dalam menangani Covid-19 di Kabupaten Lamandau,” ujar Bupati.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga berharap masyarakat terutama umat Kristiani dapat mengimplementasikan makna perayaan Natal dalam kehidupan sehari-hari

Orang nomor satu di Bumi Bahaum Bakuba tersebut berharap upaya-upaya di dalam menjaga keutuhan bangsa dan negara dengan mempererat tali persaudaraan dan menjaga toleransi antar umat beragama terus dibina.(EK/Agg)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!