Warga Terdampak Banjir Diminta Mewaspadai Potensi Bahaya 

 Warga Terdampak Banjir Diminta Mewaspadai Potensi Bahaya 

FOTO : Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Sugiyarto. 

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Sugiyarto mengingatkan masyarakat terdampak banjir di seluruh wilayah Kalimantan Tengah agar dapat terus mewaspadai potensi bahaya yang bisa terjadi kapan saja.

“Potensi bahaya yang dimaksud yakni keselamatan anak-anak seperti tenggelam bagi anak yang belum bisa berenang, sengatan listrik, hingga masuknya hewan liar berbisa seperti ular, kelabang dan lain-lain kedalam rumah.” ucapnya, Jumat (9/12/2022).

Menurutnya, berbagai potensi bahaya itu harus dapat diwaspadai, karena sudah sering terjadi ada anak yang tenggelam, tersengat listrik, kemasukan hewan liar kedalam rumah saat banjir. Jadi jangan sampai abai terhadap keselamatan diri maupun keluarga.

Selanjutnya, Dia juga mengingatkan kepada masyarakat ketika kondisi sudah tidak memungkinkan atau terjadi kenaikan debet air dan sudah masuk rumah supaya dapat segera mengungsi ke posko yang sudah disiapkan oleh pemda, jangan tetap bertahan sebab hal itu dikhawatirkan dapat menimbulkan bahaya.

“Keselamatan diri dan keluarga itu penting untuk diperhatikan, jangan sampai diabaikan. Pemda sudah menyiapkan posko pengungsian manfaatkan itu dengan baik. Harapan kita tentu banjir di Kalteng ini tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan terhadap masyarakat yang terdampak,” ungkapnya.

Lebih dalam, dirinya juga mengharapkan agar pemda melalui pihak-pihak terkait di lapangan baik BPBD, relawan, TNI/Polri agar dapat maksimal melakukan penanggulangan terhadap masyarakat yang terdampak banjir di provinsi ini.

“Bantuan juga harapan kita agar bisa disalurkan oleh pemda kepada masyarakat yang terdampak bencana untuk meringankan beban mereka, karena akibat banjir ini tentu mereka membutuhkan perhatian” tandasnya. (YS)

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di 

KALTENGNEWS TV 

Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!