Seluruh Fraksi Setuju Agar Raperda Pengelolaan Keuangan Dibahas Lebih Lanjut

 Seluruh Fraksi Setuju Agar Raperda Pengelolaan Keuangan Dibahas Lebih Lanjut

Foto : Anggota DPRD dari Fraksi Partai Golkar, Dahlia.

Kasongan – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Katingan telah mengajukan rancangan peraturan daerah (raperda) tentang  pengelolaan keuangan daerah, untuk dibahas dan ditetapkan menjadi peraturan daerah (perda).

Pemda Katingan sebelumnya telah menyampaikan pidato pengantar bupati katingan dan juga telah menyerahkan dokumen raperda tentang pengeloaan keuangan kepada pihak DPRD Kabupaten Katingan.

Menanggapi raperda yang diajukan oleh pemda katingan, DPRD katingan melalui fraksi-fraksi menyampaikan pandangan umum terhadap raperda yang diajukan, dan semua fraksi setuju agar dilanjutkan ke tahap berikutnya sehingga nantinya menjadi produk hukum daerah.

“Maka oleh sebab itu, fraksi partai Golongan Karya (Golkar) DPRD Kabupaten Katingan menyambut baik raperda pengelolaan keuangan daerah yang diajukan ini untuk dapat dibahas secara bersama-sama dalam rapat gabungan komisi,”Ucap Dahlia selaku juru bicara fraksi partai golkar.

Sementara itu juru bicara fraksi partai Hanura – Nasdem Eterly, menyampaikan bahwa terkait dengan raperda pengelolaan keuangan daerah setuju untuk dilanjutkan dalam tahapan pembahasan berikutnya.

“Kami setuju agar raperda ini dilanjutkan ke pembahasan berikutnya, sehingga nantinya akan menghasilkan produk hukum daerah demi membangun kabupaten katingan yang lebih maju dan bermartabat,”Pungkasnya.

(tri)

triokta

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!