Pemkab Katingan Diingatkan Segera Menetapkan Manajemen PDAM Yang Baru
FOTO : Anggota DPRD Katingan Rudi Hartono, saat membacakan Laporan Hasil Rapat Kerja Gabungan, pada rapat Paripurna ke-4 Masa Persidangan I tahun sidang 2022.
KALTENGNEWS.co.id – KASONGAN –Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan mendorong dan mengingatkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan agar segera menetapkan manajemen yang baru untuk Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Katingan masa bakti 2022-2026.
” Sehingga diharapkan nantinya kepada manajemen yang baru agar dapat memperbaiki sarana dan prasarana PDAM serta meningkatkan kualitas air yang lebih baik dalam melayani masyaralat,” jelas Anggota DPRD Kabupaten Katingan Rudi Hartono, pada rapat Paripurna ke-4 Masa Persidangan I tahun sidang 2022 dalam rangka laporan hasil rapat kerja gabungan Komisi DPRD dengan Pemerintah membahas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2022, Kamis 15 September 2022.
Sebelumnya diketahui bahwa Jabatan Direktur PDAM Kabupaten Katingan atas nama Adiansyah, berakhir pada Juni 2022. Kemudian Pemerintah melakukan proses seleksi para calon atas nama Lery Bungas, A.T. Prayer, Agus Riyanto, Dany Yuswanto, Ahmad Gajali Rakhman, Peter dan Miftah Fajar Ansari.
Namun, Ketua tim seleksi calon Direktur PDAM Kabupaten Katingan, Ahmad Rubama mengatakan hasil seleksi akan segera diumumkan. “Hasilnya nanti, akan diumumkan setelah ada petunjuk pimpinan. Kewenangan kita pada proses seleksi ini, yakni mengatur jadwal dan seleksi para calon,” ucap Ahmad Rubama.
(AS).