Meminimalisir Risiko, Sengkon : Pemda Harus Siapkan Antisipasi Penanganan Banjir 

 Meminimalisir Risiko, Sengkon : Pemda Harus Siapkan Antisipasi Penanganan Banjir 

FOTO : Sekretaris Komisi II DPRD Kalteng bidang Sumber Daya Alam (SDA) dan Perekonomian, Sengkon, SE

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Sekretaris Komisi II DPRD Kalteng bidang Sumber Daya Alam (SDA) dan Perekonomian, Sengkon, SE mendorong pemerintah daerah (Pemda) baik itu pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten maupun kota di Kalimantan Tengah agar dapat memiliki kesiapan untuk menghadapi segala potensi bencana alam, utamanya bencana banjir.

“Pemda melalui kelembagaan disetiap daerah harus senantiasa mempersiapkan diri dalam menghadapi situasi apapun termasuk banjir, baik dari segi anggaran maupun tenaga. Mengingat, bencana alam ini menyangkut keselamatan masyarakat,” ucap Sengkon, Sabtu (13/08/2022).

Lanjut Ketua DPW Partai Perindo Kalteng ini juga mengatakan, sebagaimana diketahui bersama, beberapa daerah di Kalimantan Tengah, khususnya di Kabupaten Katingan pada beberapa waktu lalu tengah mengalami banjir.

Menurutnya, meski tidak separah banjir sebelumnya, tapi kondisi ini tetap harus ditanggapi dengan serius oleh pemda, apalagi kabarnya ada menelan korban jiwa tentu hal tersebut sangat disayangkan.

“Ada beberapa hal yang kerap menyebabkan banjir di Kalteng ini, diantaranya seperti terjadinya pendangkalan sungai hingga berkurangnya kawasan hutan yang selama ini menjadi daerah resapan air,” bebernya.

Lebih dalam, dirinya juga menuturkan ini sudah menjadi tanggung jawab bersama, untuk memperhatikannya. Seluruh daerah harus saling bersinergi dalam rangka mengatasi terjadinya banjir kedepan, seperti menggencarkan program rehabilitasi hutan atau reboisasi guna menambah daerah resapan air.

“Bencana banjir di Kalteng ini memang sudah kerab terjadi, faktor-faktor penyebabnya harus bisa diatasi, selain intensitas hujan tinggi ada beberapa yang menyebabkan banjir bisa terjadi salah satunya kurangnya daerah resapan air,” imbuhnya.

Ia juga menambahkan berkenaan hal tersebut, pihaknya akan dengan senang hati membantu, khususnya dari sisi pembahasan anggaran. Sehingga, diharapkan kedepan risiko banjir yang kerab terjadi di Bumi Tambun Bungai ini bisa semakin diminimalisir. (YS)

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di 

KALTENGNEWS TV

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!