Angkut 2 Ton Zircon, Mobil Xenia Terguling

 Angkut 2 Ton Zircon, Mobil Xenia Terguling

FOTO : Kondisi Mobil saat di evakuasi oleh Satlantas Polres Katingan.

KALTENGNEWS.co.id – KASONGAN – Mobil Daihatsu Xenia KH 1133 TJ alami kecelakaan tunggal di Jalan Tjilik Riwut KM 15 arah Kota Kasongan – Kota Palangka Raya, Senin 25 Juli 2022 sekira pukul 07.00 WIB.

Mobil nahas tersebut dikemudikan Ahmad Yani (57) warga Jalan Mendawai, Kota Palangka Raya dan tindak perpenumpang. Akibat kecelakaan itu, kondisi mobil ringsek cukup parah.

Kapolres Katingan AKBP Paulus Sonny Bahkti Wibowo, melalui Kasatlantas Polres Katingan Iptu Lenina Olin menjelaskan bahwa mobil tersebut mengangkut sekitar 20 karung atau dua ton Zircon.

Kecelakaan tersebut diduga akibat sopir mengemudikan mobil dengan kecepatan tinggi, sehingga Ahmad Yani tidak mampu mengendalikan mobil. Hal tersebut diperparah dengan kondisi jalanan aspal yang bergelombang.

“Akibat muatan yang dibawa terlalu berat, sehingga ban belakang mobil bagian kiri pecah. Akhirnya mobil hilang kendali dan terguling ke jalur arah Kota Kasongan-Palangka Raya serta masuk ke parit,” jelas Iptu Lenina Olin, Senin 25 Juli 2022.

Korban Kemudian dibantu atau di evakuasi oleh warga yang melintas untuk dibawa ke RSUD Mas Amsyar Kasongan untuk mendapat perawatan medis. Kondisi korban Ahmad Yani mengalami luka di bagian Kepala dengan jahitan sebanyak 2 jahitan.

“Faktor utama penyebab laka lantas tersebut pengendara mobil Ahmad Yani kurang berhati-hati dan tidak berkonsentrasi, tidak memperhatikan kondisi kendaraan dan muatan yang berlebih. Selain itu tidak memperhatikan kecepatan kendaraan saat melintasi jalan bergelombang,” tegas Iptu Lenina Olin.

Lanjutnya, karena saat itu, kondisi jalan lurus, beraspal bergelombang, jalan 2 arah, rambu-rambu tidak ada, garis marka ada garis putus-putus ada. Tindakan yang diambil kepolisian adalah mendatangi TKP, tolong korban, amankan barang bukti (BB), Ranmor, catat saksi-saksi. (Rul/anggra)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!