Politisi PDI-P Kalteng ini Minta Pemda Lakukan Pendataan Yang Baik terkait Keberadaan TKA

 Politisi PDI-P Kalteng ini Minta Pemda Lakukan Pendataan Yang Baik terkait Keberadaan TKA

FOTO : Legislator Provinsi dari Fraksi PDI-P DPRD Kalteng, Artaban.

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Legislator Provinsi dari Fraksi PDI-P DPRD Kalteng, Artaban meminta kepada pemerintah daerah (Pemda) baik itu pemerintah provinsi, kabupaten dan kota se-Kalimantan Tengah untuk melakukan pendataan yang baik, terkait keberadaan Tenaga Kerja Asing (TKA) di seluruh wilayah Kalimantan Tengah.

“Kami meminta dan sangat berharap kepada Pemda, khususnya melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) setempat agar melakukan pendataan yang baik, terkait keberadaan TKA di wilayahnya masing-masing. Hal ini tujuannya agar dapat mengetahui keberadaan dan segala aktifitas dari para TKA di Kalteng,” ucapnya baru-baru ini.

Lanjut, Artaban yang juga merupakan legislator dari Komisi IV DPRD Kalteng yang membidangi pembangunan infrastruktur jalan jembatan dan ketenagakerjaan ini juga mengatakan pendataan tersebut, dimaksudkan untuk mengetahui keberadaan tenaga kerja asing yang sedang melakukan aktivitas pekerjaan, dimana tempat perusahaan tenaga kerja asing tersebut bekerja, dan itu harus memberikan laporan secara rutin.

“Kita perlu mengetahui segala kegiatan-kegiatan yang dilakukan, termasuk waktu tinggal atau masa kerjanya dari kapan sampai kapan,” ungkapnya.

Lebih dalam, ia juga menambahkan bahwa memang terkait keberadaan tenaga kerja asing, kewenangannya itu ada di provinsi, tetapi paling tidak, mereka harus memberikan laporan terkait keberadaan TKA, sehingga harapannya Disnakertrans di daerah kabupaten dan kota juga bisa memiliki data yang valid.

Menurutnya informasi tersebut sangat penting diketahui, agar Disnakertrans memiliki dokumen terkait pekerjaannya apa, masa tinggal berapa lama. Nah ini semua tentu sesuai dengan Visa yang mereka pegang

“Kalau tidak punya dokumen, mungkin saja masa kerja atau tinggal sudah habis, tetapi kita tidak tahu kondisi sebenarnya seperti apa?.” tandasnya. (YS)

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di 

KALTENGNEWS TV 

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!