PMI Kalteng bersama IFRC Sosialisasikan PGI-CEA Pasca Banjir

 PMI Kalteng bersama IFRC Sosialisasikan PGI-CEA Pasca Banjir

FOTO : Sosialisasi Perlindungan Masyarakat dan Gender Inklusi (PGI-CEA) pasca banjir di Kalimantan Tengah yang digelar oleh PMI Kalteng bersama IFRC. Kegiatan dilaksanakan di aula kantor Kemenang Katingan, Minggu (27/02/2022).

Kaltengnews.co.id – KASONGAN – Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bekerjasama dengan Palang Merah International Federation OF Red Cross (IFRC) mengelar kegiatan sosialisasi Perlindungan Masyarakat dan Gender Inklusi (PGI-CEA) pasca banjir di Kalimantan Tengah.

Sosialisasi yang dilaksanakan di aula kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Katingan mulai Minggu 27 Februari – 1 Maret 2022 tersebut diikuti oleh PMI Kota Palangka Raya, Katingan, Pulang Pisau, Kotawaringin Timur dan kapuas. Kegiatan dibuka langsung oleh Wakil Ketua Bidang Penanggulangan Bencana (PB) PMI Kalteng, Dr. Sabian Utsman ini, sudah sesuai dengan protokol kesehatan covid-19. Selain itu turut hadir juga dari perwakilan Dinas Kesehatan Katingan, BPBD Katingan serta tamu undangan yang hadir.

FOTO : Jajaran pengurus PMI Kalteng dan Pengurus PMI Kabupaten melakukan sesi foto bersama, di aula kantor Kemenang Katingan, Minggu (27/02/2022).

 

Wakil Ketua Bidang Penanggulangan Bencana (PB) PMI Kalteng, DR. Sabian Utsman, mengatakan untuk mensukseskan kegiatan ini pihaknya bekerjasama dengan palang merah International Federation OF Red Cross atau lebih dikenal dengan IFRC.

“Sosialisasi yang dilaksanakan ini yang pertama adalah ada tiga variabel yang menjadi program yaitu melaksanakan antisipasi bencana, penanggulangan bencana dan kemudian pasca bencana. Sehingga program inilah yang akan kita lakukan nanti di wilayah Kalimantan Tengah,” jelas Sabian Utsman, kepada Kaltengnews.co.id, Minggu (27/02/2022).

Lanjutnya, bahwa dengan kesiapan, edukasi dan lain sebagainya yang diberikan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) kepada para peserta dalam sosialisasi ini. Begitu ada bencana yang terjadi di wilayah Kalteng, mereka pasti sudah siap dan akan tau bagaimana dalam kesiapsiagaannya.

“Karena bencana ini kan hampir setiap tahun ada, bahkan di katingan sebelumnya pernah mengalami bencana alam berupa bencana banjir yang besar. Kami dari PMI Kalteng telah bersyukur dan berterimakasih kepada PMI Katingan karena luar biasa semangatnya dalam kepengurusan ini,” jelas Sabian Utsman.

Kemudian, menurutnya dalam melaksanakan semua kegiatan ini. diharapkan baik itu masalah urusan pendanaan dan lain sebagainya harus dilakukan dengan baik dan benar, sehingga tidak terjadi adanya masalah temuan dan sebagainya.

“Karena pendanaan itu menjadi fungsional dan sangat sensitif, terutama kepada rekan-rekan sebagai relawan kemanusiaan.

Pada prinsipnya saya berterimakasih kepada PMI Katingan walaupun kepengurusan inu termasuk baru, tetapi sudah luarbiasa progresnya,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua PMI Katingan masa bakti 2021-2026, Nanang Suriansyah, berharap selaku Ketua PMI Katingan yang baru sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh PMI Provinsi Kalteng dan diharapkan kegiatan orientasi ini bisa berjalan dengan baik, lancar dan sukses.

“Kebetulan saya diberi kepercayaan oleh teman-teman. Maka dalam hal ini saya perlu dukungan dan bimbingan dari semua pengurus dalam rangka memajukan organsiasi PMI Katingan. Meskipun kepengurusan ini belum dilantik dan di kukuhkan, tetapi tidak mengurangi makna dari pelaksanaan kegiatan

sosialisasi Perlindungan Masyarakat, dan Gender Inklusi (PGI-CEA) pasca banjir di Kalimantan Tengah ini.” tandasnya. (YS)

TONTON JUGA BERITA VISUAL LAINNYA di 

KALTENGNEWS TV 

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!