Warga Terdampak Banjir Sampaikan Apesiasi atas Aksi Partai Perindo Kalteng Peduli

 Warga Terdampak Banjir Sampaikan Apesiasi atas Aksi Partai Perindo Kalteng Peduli

FOTO : Aksi Partai Perindo Kalteng Peduli, dengan menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak banjir di sejumlah daerah Kota Palangka Raya, Sabtu (4/12/2021) pagi.

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Kegiatan aksi Partai Perindo Kalteng Peduli mendapatkan apresiasi dan dukungan dari warga yang terdampak banjir di sejumlah daerah Kota Palangka Raya.

Dimana, kondisi banjir yang terjadi pada beberapa pekan terakhir, memiliki dampak luas bagi kehidupan warga di sejumlah daerah di Kota Palangka Raya.

Hal ini seperti diutarakan oleh perwakilan warga Kelurahan Petuk Katimpun, melalui Sekretaris RT. 02 / RW. 01 Kelurahan Petuk Katimpun, Kecamatan Jekan Raya, Tonikarson menyampaikan bahwa kondisi banjir yang terjadi pada beberapa pekan lalu, memiliki dampak yang sangat luas, khususnya bagi kehidupan warga setempat.

“Khususnya di lingkungan RT. 02 / RW. 01 Kelurahan Petuk Katimpun, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya ada sebanyak 59 Kepala Keluarga yang terdampak banjir secara langsung.”

“Adanya bantuan yang disalurkan oleh Partai Perindo Kalteng ini, sangat membantu warga. Karena, adanya kondisi banjir menyebabkan warga sangat sulit untuk berusaha. Bantuan yang sudah diberikan ini, sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan warga sehari-hari,” ujarnya.

Lanjut Tonikarson, mewakili warga penerima bantuan menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pengurus dan Kader Partai Perindo Kalteng yang telah menggelar aksi Partai Perindo Kalteng Peduli.

Diakuinya, selama banjir melanda di wilayah tersebut, memang sudah banyak bantuan-bantuan dari berbagai pihak yang telah disalurkan kepada warga setempat. Dan, warga setempat sangat merasa terbantu oleh adanya bantuan-bantuan tersebut.

Yundhy Satrya ^ Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!