Ini Alasan Guru di Kotim Belum Ikuti Vaksinasi

 Ini Alasan Guru di Kotim Belum Ikuti Vaksinasi

FOTO : Kepala Dinas Pendidikan Kotim, Suparmadi.

KALTENGNEWS.co.id – Sampit – Realisasi vaksinasi bagi tenaga pengajar di Kotawaringin Timur capai angka 80 persen. Sedangkan sisanya belum melaksanakan karena alasan kesehatan.

Kepala Dinas Pendidikan Kotawaringin Timur, Suparmadi mengatakan pihaknya sudah menanyakan alasan masih ada guru yang belum divaksin.

“Rata-rata karena alasan medis bukan karena mereka tidak mau,” katanya, Rabu 15 September 2021.

Suparmadi mengatakan vaksinasi guru ini menjadi salah satu faktor orang tua mau menandatangani izin agar pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas dilaksanakan.

“Kami sampaikan ke orang tua, tak hanya guru namun hingga staf tata usaha serta lainnya di sekolah juga divaksinasi. Sehingga orang tua yakin untuk anaknya melaksanakan PTM terbatas,” tegasnya.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!