Capaian PKH dan BNPT Pemkab Kapuas Diapresiasi Mensos RI

 Capaian PKH dan BNPT Pemkab Kapuas Diapresiasi Mensos RI

FOTO : Mensos Ri, Dr. Ir. Tri Rismaharini, M. T. Saat Memberikan apresiasi kepada Dinsos Kabupaten Kapuas.

 

 

Kaltengnews.co.id – KUALA KAPUAS – Penyaluran bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) mencapai 99 persen dan bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) mencapai 94,04 persen dari Dinas Sosial Kabupaten Kapuas merupakan pencapaian tertinggi se Kalimantan Tengah. Maka itu, Menteri Sosial, Dr. Ir. Tri Rismaharini, M. T. memberikan apresiasinya.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kapuas Budi Kurniawan. Ia menjelaskan, hal itu untuk berdasarkan data se-Kalteng yang terdiri dari Kabupaten Gunung Mas, Katingan, dan Kota Palangka Raya.

Dikatakannya, baru-baru ini pihaknya sudah melaksanakan koordinasi atau rapat bersama dengan pihak Perbankan terkait arahan Menteri Sosial untuk percepatan transaksi 16,19 keluarga penerima manfaat (KPM), sementara sisa sekitar 1,026 pada September 2021 harus segera rampung.

“Dinsos Kabupaten Kapuas mendapat apresiasi dari Mensos RI,Tri Rismaharini, perihal pencapaian penyaluran dan transaksi tertinggi PKH dan BPNT se Kalteng,” ujar Budi Kurniawan saat diwawancarai di Kantornya Jumat, (17/9/202).

Ia menambahkan, untuk penyaluran PKH masih tertunda sebanyak 167 transaksi dari 9,316. Hal itu dikarenakan terdapat kendala seperti meninggal dunia, pindah domisili dan belum diselesaikannya administrasi kependudukan. Namun demikian pihaknya terus berkomitmen untuk menyelesaikan kendala tersebut.(fjr)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!