Terkait DBD, Dinkes Perlu Edukasi Masyarakat

 Terkait DBD, Dinkes Perlu Edukasi Masyarakat

Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Riduanto : Dinas kesehatan harus mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap penyakit demam berdarah dengue atau DBD,”.

Kaltengnews.co.id – PALANGKA RAYA – Curah hujan tinggi di wilayah Kota Palangka Raya dalam beberapa pekan terakhir di awal tahun 2021 masih terjadi

Melihat akan kondisi tersebut, maka Pemerintah Kota Palangka Raya melalui dinas-dinas terkaitnya, diharapkan dapat memberikan edukasi atau sosialisasi kepada masyarakat terkait penyakit DBD.

“Sebut saja dinas kesehatan, tentu harus mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap penyakit demam berdarah dengue atau DBD,”ungkap anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Riduanto, Minggu (7/2/2021).

Legislator PDI Perjuangan ini melihat, masih banyak masyarakat yang menganggap remeh akan penyakit DBD.. Maka dari itu, pentingnya memberikan edukasi kembali kepada masyarakat terkait DBD.

“Wabah ini sering muncul di musim penghujan seperti sekarang ini. Edukasi bisa di berikan kepada masyarakat. Terutama mereka yang ada di wilayah padat penduduk,” ucapnya.

Edukasi yang bisa diberikan kepada masyarakat sambung Riduanto, bisa saja mengenai langkah pencegahan dan apa saja yang harus dilakukan jika pada lingkungan ada yang terserang DBD. Hal ini penting diberikan, mengingat belum semua masyarakat mamahami bagaimana langkah pencegahannya.

“Saya berharap instansi terkait proaktif dalam memberikan edukasi, agar masyarakat tidak terinfeksi dari penyakit ini. Sebaiknya memang langkah pencegahan yang utama sebelum penyakit ini mulai merebak,”tambahnya.

Dikatakan, dengan adanya upaya itu maka akan dapat meminimalisir penyebaran DBD. Maka dari itu perlu peran aktif dari masyarakat untuk memahami cara menjaga kebersihan agar terhindar dari DBD.VD

sogi_kaltengnews

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!