Bentuk MPA, PT. Adaro Minerals Indonesia, Tbk Komitmen Cegah Kebakaran
Minta Warga Jangan Berjualan di Jalur Drainase
Kaltengnews.co.id – Sampit – Meski selesai drainase di Jalan A Yani dan MT Haryono. Diharapkan agar keberadaan drainase tersebut bisa sesuai dengan tujuan awal dibuat. Jangan sampai drainase digunakan tempat motor parkir, tempat berjualan dan lain-lain.
Hal ini dianggap akan mengganggu pemandangan, diharapkan dinas terkait agar bisa memantau keberadaan drainase yang sudah dikerjakan tersebut.
“Saya harap masyarakat jangan memanfaatkan lokasi di atas drainase untuk berjualan, apalagi lokasi parkir sepeda motor di atas drainase,” pinta Modika (20/1/2021).
Dirinya juga mengharapkan agar ledagang yang memang berjualan di atas drainase agar tidak berjualan di lokasi tersebut.
“Karena fungsi drainase itu sudah jelas untuk saluran air. Jadi jangan dijadikan lokasi apapun, jika ada satu saja yang memulai maka yang lain akan mengikuti pula,” harapnya.
Politisi muda PDIP Kotim ini mengatakan di atas drainase itu nantinya akan digunakan untuk pejalan kaki, bukan untuk berjualan.
“Jadi, mulai sekarang taati aturan yang ada untuk tidak berdagang di atas drainse tersebut,” harapnya.
“Jujur saja, kita tidak melarang selama itu berjualan dilokasi yang sudah disiapkan oleh pemerintah atau pihak swasta. Jangan sampai sembarang lokasi jualan, atas drainase itu kan peruntukannya memang untuk pejalan kaki,” tandasnya. (RF/aga)