Pemprov Kalteng Sampaikan Apresiasi atas Kinerja Relawan Sosial
Kaltengnews.co.id, PALANGKA RAYA – Dalam rangka memperkuat pilar penanganan pandemi COVID-19, di bidang Jaring Pengaman Sosial (JPS) di wilayah kabupaten/kota se Kalimantan Tengah (Kalteng) maka, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menyelenggarakan kegiatan Penyuluhan Sosial Masyarakat. Kegiatan berlangsung di Meeting Room Hotel Permata Inn, Kuala Kapuas, Selasa (13/10/2020).
Kegiatan tersebut, dihadiri langsung oleh Plt. Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kalteng Rian Tangkudung, serta diikuti oleh peserta yang berasal dari relawan bidang sosial, yang aktif mendukung upaya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng, untuk meminimalisir dampak pandemi COVID-19 di bidang sosial.
Pada arahannya, Plt. Kepala Dinsos Kalteng Rian Tangkudung menyampaikan apresiasi kepada para relawan yang bertugas, karena sudah melakukan upaya meminimalisir dampak pandemi di bidang sosial.
“Pada saat pandemi seperti sekarang, terbukti bahwa relawan bidang sosial telah menunjukkan kesetiaannya dalam melayani masyarakat”, Ucap Rian Tangkudung.
Relawan bidang sosial turut aktif dalam mengawal dan mempercepat penyaluran Bantuan Sosial baik dari Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah. Rian Tangkudung berharap, dengan adanya dukungan relawan bidang sosial, semua bantuan yang disalurkan, bisa lebih bermanfaat lagi bagi masyarakat.
Beragam jenis Bantuan Sosial dari Pemprov Kalteng untuk masyarakat terdampak Covid-19 diantaranya bantuan sosial Tunai, bantuan sosial Pangan, bantuan sosial Spesifik untuk Anak Panti Asuhan, Anak Perlu Asuhan di luar Panti, Lansia dan Penyandang Disabilitas.
Peserta kegiatan Penyuluhan Sosial Masyarakat berasal dari Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) dan Taruna Siaga Bencana (Tagana). Turut hadir Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kapuas dan para Narasumber yang menjelaskan berbagai kebijakan dan strategi Pemerintah dalam upaya perlindungan masyarakat di bidang sosial. (YS)
TONTON JUGA BERITA VISUALNYA di
KALTENGNEWS