Pastikan Pembangunan Kota Tetap Berjalan Lancar, Sekda Pimpin Rakordal Triwulan III

 Pastikan Pembangunan Kota Tetap Berjalan Lancar, Sekda Pimpin Rakordal Triwulan III

FOTO: Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu (kiri) didampingi oleh Asisten I Setda Kota Palangka Raya Amandus Frenaldi saat memimpin Rapat Kordinasi dan Pengendalian di Ruang Command Center, Senin (12/10/2020).

Kaltengnews.co.id, PALANGKA RAYA – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu memimpin Rapat Koordinasi dan Pengendalian (Rakordal) Triwulan III, melalui sambungan virtual, pada hari Senin (12/10/2020),

Kegiatan tersebut dilaksanakan, setelah dirinya juga memimpin kegiatan apel rutin yang juga dilakukan melalui sambungan virtual. Secara khusus, berkenaan dengan Rakorda Triwulan III, Sekda Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu menyampaikan, kegiatan Rakordal Triwulan III diikuti oleh seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Palangka Raya.

Disebutkan Hera, adapun agenda pembahasan dalam Rakordal Triwulan III tersebut, yakni terkait sejumlah program pembangunan yang dilaksanakan di triwulan III.

“Kegiatan Rakordal memiliki tujuan, agar perencanaan pembangunan daerah bisa berjalan dengan optimal,” Kata Hera.

Lebih lanjut, Hera juga mengatakan, Rakordal Triwulan III ini sangatlah penting, karena hasil dari rapat dan notulen nantinya bisa menjadi sebuah acuan atau refrensi pihaknya, dalam menentukan sejumlah langkah kedepan nya.

“Meski saat ini seluruh OPD anggarannya terkena rasionalisasi, hingga 50 persen yang dialokasikan untuk penanganan COVID-19 di wilayah Kota Palangka Raya, namun kami akan terus berusaha, mengupayakan pembangunan tetap bisa berjalan,” Terangnya.

Sambung Hera, seperti pada saat ini, meskipun di tengah situasi pandemi COVID-19, Pemkot Palangka Raya masih bisa melakukan pembangunan drainase, di daerah Jalan Temanggung Tulung dan melakukan peningkatan akses Jalan di sejumlah lokasi.

Oleh sebab itu, agar hal ini dapat terus berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan, maka perlu diadakan rapat koordinasi dan pengendalian, yang sudah dilakukan oleh pihaknya.

Dengan maksud, agar dapat saling berkoordinasi, bertukar pendapat serta saran, dari beberapa OPD, terkait percepatan pembangunan Kota Cantik Palangka Raya.

“Rapat ini kami lakukan agar semua perangkat daerah di kota cantik bisa kompak dan bersatu padu dalam menentukam arah pembanguan Kota Cantik yang lebih baik lagi sesuai dengan arahan bapak Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin,” Tutupnya. (*)

TONTON JUGA BERITA VISUALNYA di
KALTENGNEWS

Kaltengnews.co.id

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!