Bupati Bartim Kunker ke Penajam Paser Utara
Foto : Plt. Bupati Penajam Paser Utara, Ir. H. Hamdan didampingi oleh Pj. Sekertaris Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara, Drs. H. Tohar menyerahkan berupa cinderamata kepada Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas turut mendampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar dan Ketua TP PKK Kabupaten Barito Timur, Ny. Munita Mustika Dewi, Rabu (23/3/2022).
KALTENGNEWS.co.id – Tamiang Layang – Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas bersama Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Munita Mustika Dewi serta jajarannya kepala OPD Kabupaten Barito Timur melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
Kunjungan kerja tersebut untuk memastikan Kabupaten Barito Timur, ikut sebagai salah satu Kabupaten penyangga Ibu kota Nusantara (IKN). Pasalnya di Kabupaten Penajam Paser Utara inilah IKN akan dibangun.
Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Pj. Sekertaris Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur, Drs. H. Tohar, MM.
Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas, mengucapkan terimakasih atas sambutan yang luar biasa dari Kabupaten Penajam Paser Utara.
“Semoga jalinan silahturahmi ini bisa selalu terjaga,” ucap Ampera A.Y Mebas, Rabu (23/3/2022).
Tujuan Bupati Barito Timur yaitu kunjungan kerja dan didampingi oleh, Sekertaris Daerah Kabupaten Barito Timur, Panahan Moetar, Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Barito Timur, Herawani, Kepala Inspektorat Kabupaten Barito Timur, Ina Karunia Gandrung, Kepala Dinas PUPR dan Perkim Kabupaten Barito Timur, Yumail J. Palanduk, Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Perindustrian Kabupaten Barito Timur, Drs. Darius, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Barito Timur, Jhon Wahyudi, Asisten I Setda Kabupaten Barito Timur, Bertolumius, Perwakilan Bank Kalteng, Perwira Penghubung TNI, dan beberapa Kepala Bidang teknis terkait.
Ditempat yang sama, PJ Sekertaris Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara, Drs. H. Tohar, sangat menyambut baik atas kunjungan kerja Bupati Barito Timur berserta para rombongan. Dirinya sangat mendukung kerjasama antar daerah dalam mensukseskan program pemerintah IKN.
“Pemerintah (Daerah) dengan Pemerintah (Daerah) realnya itu memberikan fasilitas, saya pikir pada saatnya nanti para pengusaha lokal kita antar daerah ini akan membangun jejaring bisnis dengan pebisnis yang sama,” ujar H. Tohar.
Setelah berbincang, antara Bupati Barito Timur, Ampera A.Y Mebas dan PJ. Sekertaris Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara, H. Tohar tidak lama kemudian Plt. Bupati Penajam Paser Utara, H. Hamdan tiba diruang pertemuan selanjutnya bergabung dalam dialog dan diskusi. (ag/anggra)