Punya Jiwa Petarung, Bapaslon Ben Brahim – Ujang Iskandar Tegaskan Tidak Ada Istilah Jadi Boneka Politik
Kaltengnews.co.id, PALANGKA RAYA – Bakal Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) periode 2021-2025, Ir. Ben Brahim Sion Bahat, ST., MT., dan Dr. H. Ujang Iskandar, ST., M.Si atau Ben-Ujang secara tegas menyebutkan bagi mereka, tidak ada istilah Boneka Politik dalam keikutsertaannya, pada Pemilihan Gubernur (PILGUB) serentak tahun 2020, yang akan digelar pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.
Hal ini sekaligus pula, untuk menepis semua isu yang beredar, serta menjawab segala pertanyaan dan keraguan di sebagian kalangan masyarakat.
Ditegaskan Ben Brahim, kepada sejumlah awak media menyampaikan, keinginan untuk maju di PILGUB Kalteng serentak tahun 2020, murni dilatarbelakangi oleh adanya dorongan dan harapan besar dari masyarakat, agar adanya perubahan di Bumi Tambun Bungai.
“Tidak ada istilah menjadi boneka politik, bagi pasangan Ben – Ujang, dalam Pemilihan Gubernur (PILGUB) yang akan diselenggarakan secara serentak, pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang,” Ucap Ben Brahim dihadapan para awak media, di sela-sela kegiatan Konsolidasi dan Deklarasi Relawan Berjuang, yang dilaksanakan di Kalawa Convention Hall, Jalan Tjilik Riwut Km 8 Kota Palangka Raya, Minggu (13/9/2020).
Tegas Ben Brahim menyebutkan, pasangan Ben – Ujang maju dalam Pilkada serentak Kalteng, murni untuk kepentingan Bumi Tambun Bungai, dan semata-mata hanya untuk melakukan gerakan perubahan.
“Saya ini berasal dari keluarga miskin dan saya tahu apa yang dirasakan oleh masyarakat, oleh karena itu pasangan Ben – Ujang maju di PILKADA Kalteng, semata-mata untuk masyarakat, daerah dan melakukan gerakan perubahan,” Ujar Ben Brahim.
Sambung Bupati Kapuas ini kembali menegaskan, sebagai Putera Daerah Bumi Tambun Bungai, Dirinya memiliki prinsip, yaitu Hidup harus punya integritas dan harga diri, sehingga tidak ada istilah menjadi boneka politik untuk kemenangan Paslon lain.
“Walaupun latar belakang saya dari keluarga miskin, tidak ada istilah bagi saya maupun pak Ujang Iskandar untuk jadi boneka politik Paslon lain. Kami memiliki integritas tinggi, kejujuran dan lebih utamanya lagi adalah harga diri. Kami siap bertarung untuk menang dalam PILGUB 2020 mendatang,” Tegasnya.
Selain itu, Ben Brahim juga menyebutkan, sangat tidak lah mungkin partai-partai besar, seperti Partai Demokrat ada bapak SBY dan AHY, serta Partai Gerindra ada bapak Prabowo yang mengusung Bapaslon Ben-Ujang, hanya mau sebatas menjadi boneka politik saja. Ditambah lagi, ada Partai Hanura, Partai PKPI dan PSI.
“Tentunya bapak-bapak dan partai yang saya sebutkan tadi, tidak mungkin dan tidak mau hanya menginginkan kami beserta partainya, hanya sebagai boneka poltik saja. Jadi, bisa diperhitungkan sendiri, bila kami sangat serius mengikuti PILKADA ini. Kami tegaskan tidak ada istilah, bagi kami hanya sebagai boneka poltik saja, terlebih lagi kami maju untuk memenangkan pasangan lainnya, itu isu tidak benar,” Ujar Ben Brahim.
Sementara itu, di hari dan waktu yang sama, Bakal Calon Wakil Gubernur Kalteng, H. Ujang Iskandar menegaskan bahwa majunya pasangan Ben – Ujang di Pilkada Kalteng, merupakan harapan dari masyarakat untuk melakukan gerakan perubahan, sehingga pihaknya menepis isu terkait boneka politik yang saat ini beredar di masyarakat.
Sambung H. Ujang Iskandar bahwa dirinya bersama bapak Ben Brahim siap bertarung secara fair play, dalam Pemilihan Gubernur Kalteng. Dirinya juga sudah pernah bertarung dan memiliki pengalaman dalam PILKADA sebelumnya.
Sehingga, dengan pengalaman yang ada, maka pihaknya pun sangat meyakini bisa memenangkan PILGUB pada tanggal 9 Desember 2020 mendatang.
“Kalau hanya untuk menjadi boneka politik, buat apa kami maju sebagai calon kepala daerah. Kami maju karena kami cinta dengan Kalimantan Tengah dan memang inilah yang menjadi harapan seluruh masyarakat hingga kepelosok. Oleh karena itu, adanya isu yang menyebutkan pasangan Ben-Ujang menjadi boneka politik, jelas itu tidak benar,” Pungkas H. Ujang Iskandar. (YS)
TONTON JUGA BERITA LAINNYA DI: